Perangkat Oppo A5 Pro juga dilengkapi dengan teknologi AI LinkBoost 2.0 untuk meningkatkan konektivitas saat digunakan untuk streaming, video meeting, atau gaming. Desain Antena 360 derajat Surround memungkinkan perangkat ini untuk mengoptimalkan penerimaan dan pengiriman sinyal, sehingga koneksi menjadi lebih stabil dan efisien. Teknologi BeaconLink juga memungkinkan pengguna untuk tetap berkomunikasi melalui Bluetooth bahkan di tempat tanpa sinyal.
Fitur AI Gameboost hadir untuk meningkatkan pengalaman bermain game dengan mengoptimalkan kinerja perangkat. Oppo A5 Pro juga dilengkapi dengan pendingin VC Cooling System untuk menjaga suhu perangkat tetap rendah. Layar perangkat ini memiliki tingkat kecerahan 1.000 nits, Dual Stereo Speaker, dan Ultra Volume Mode yang dapat meningkatkan volume hingga 300 persen.
Menurut informasi resmi yang diterima, Oppo A5 Pro akan tersedia dalam tiga pilihan warna: Mocha Brown, Bloom Pink, dan Olive Green. Varian Mocha Brown dan Bloom Pink memiliki ketebalan 7,76 mm dan berat 194 gram, sementara varian Olive Green memiliki ketebalan 7,86 mm dan berat 196 gram. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk segera melakukan pre-order Oppo A5 Pro dan dapatkan semua keuntungannya!