Realme 13 Plus 5G baru saja diluncurkan di Indonesia pada Kamis kemarin (17/10/2024) dan jadi salah satu smartphone terbaru dari seri Realme 13. Smartphone ini hadir bersamaan dengan saudara kandungnya, Redmi 13 versi reguler. Dengan tambahan “Plus” di namanya, Realme 13 Plus menawarkan berbagai keunggulan, terutama untuk kamu yang hobi bermain game.
Kabar baiknya, Realme 13 Plus juga resmi jadi ‘Official Gaming Phone’ di 2024 Honor of Kings Championship. Jadi, pasti ada banyak spesifikasi menarik di dalamnya. Yuk, kita bahas lebih dalam tentang spesifikasi Realme 13 Plus 5G ini!
Spesifikasi Realme 13 Plus
Secara keseluruhan, Realme 13 Plus punya ukuran 161,7 x 74,7 x 7,6 mm dan bobot yang cukup ringan, hanya 185 gram. Layarnya? Gak main-main, lho! Dia menggunakan layar OLED Esports Display 6,67 inci dengan resolusi FHD+ (2400 x 1080 piksel), lengkap dengan refresh rate 120 Hz dan kecerahan maksimum mencapai 2000 nits. Ada juga punch hole buat kamera depan 16 MP.