Samsung Luncurkan Galaxy A16 4G Dapat OS Android 6 Tahun

Samsung Luncurkan Galaxy A16 4G, Dapat OS Android 6 Tahun

Galaxy A16 4G juga punya fitur tahan debu dan percikan air dengan rating IP54. Ini jadi yang pertama untuk kategori Galaxy A1x, karena biasanya fitur ini hanya ada di ponsel A-series yang lebih mahal seperti Galaxy A3x.

Untuk spesifikasi lain, Galaxy A16 4G masih ditenagai chipset MediaTek Helio G99 yang sama dengan Galaxy A15 4G. Ponsel ini juga dibekali RAM 4 GB dan penyimpanan 128 GB yang bisa ditambah dengan microSD hingga 1 TB. Kamera belakangnya sama dengan pendahulu, dengan kamera utama 50 MP, kamera ultra wide 5 MP, dan kamera makro 2 MP, sementara kamera selfie-nya beresolusi 13 MP. Baterainya masih 5.000 mAh dengan fast charging 25 Watt.

Galaxy A16 4G akan tersedia dalam warna Gray, Green, dan Midnight Blue. Meski sudah ada spesifikasi, Samsung belum mengungkap harga resmi untuk Galaxy A16 4G. Namun, berdasarkan pengalaman dari model sebelumnya, kemungkinan besar harganya lebih murah dari Galaxy A16 5G yang dijual seharga 249 euro (sekitar Rp 4,3 juta). Kita tunggu saja kehadirannya di Prancis bulan November nanti!