Menurut Times of India, berikut adalah cara mengatasi undangan grup WhatsApp yang tidak diinginkan:
Untuk pengguna Android:
- Buka aplikasi WhatsApp dan ketuk tiga titik vertikal di sudut kanan atas.
- Pilih Setelan, lalu Privasi, kemudian pilih Grup.
- Di sana, Anda akan melihat tiga opsi yang bertuliskan “siapa yang dapat menambahkan saya ke grup”: semua orang, kontak yang tersimpan, dan kontak dengan daftar pengecualian.
Untuk pengguna iPhone:
- Buka aplikasi WhatsApp dan ketuk Pengaturan di bagian bawah layar.
- Buka Akun, pilih Privasi, dan ketuk Grup.
- Pilih pengaturan yang Anda inginkan dari tiga opsi: Semua Orang, Kontak Saya, dan Kontak Saya Kecuali.
Dengan memilih kontak tertentu untuk dikecualikan dari undangan grup, mereka hanya bisa mengirim undangan grup pribadi kepada Anda. Dengan begitu, Anda memiliki kendali penuh atas keputusan untuk bergabung atau menolak undangan tersebut.
Jadi, jangan biarkan undangan grup WhatsApp yang tidak diinginkan mengganggu aktivitas Anda. Dengan melakukan beberapa pengaturan privasi grup, Anda bisa menikmati fitur grup WhatsApp tanpa gangguan. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda!